QA

Di mana kami menjamin kualitas dan memastikan mutu produk untuk menuai kepuasan klien kami

Di Adhi Persada Gedung kami menjaga kualitas dengan melakukan pengendalian mutu dari hulu sampai hilir melalui proses Quality Assurance yang terintegrasi dari beberapa unit bisnis dan proyek.
Di bawah koordinator Quality Control dan Quality Assurance kantor pusat dalam mengelola semua kegiatannya, kami melakukan semua tahapan proses, yakni:

  • Merencanakan Q Plan sesuai dengan Rencana Kerja dan Syarat-syarat (RKS) mulai dari awal pekerjaan hingga serah terima
  • Melakukan pengadaan barang dan jasa mengacu kepada Q Plan yang telah disetujui
  • Melibatkan klien dalam proses pengajuan persetujuan material untuk memastikan validasi data
  • Melakukan uji material di laboratorium atau lembaga independen, menyetujui material yang lulus dan menolak material yang tidak lulus
  • Memeriksa kedatangan hingga pemasangan material dengan menyertakan hasil uji mutu produk dan membuat dokumentasi pelaksanaan 
  • Melakukan audit mutu Q Pass untuk memastikan bahwa semua proses bisnis yang dilakukan sudah sesuai dengan Q Plan dan RKS 
  • Serah terima produk yang lolos Q Pass dan bukti dokumentasi rekaman mutu dengan detail dan lengkap
  • Merekam secara harian, mingguan, dan bulanan untuk dapat dimonitor, diakses, dan dievaluasi secara online dengan cepat